Pelaksanaan Haji 2024

Ibadah Haji 2024 Akan Diberangkatkan Ke Arab Saudi Pada Tanggal 12 Mei 2024.

Keberangkatan Ibadah Haji 2024 jamaah haji Indonesia dibagi dalam dua gelombang. Jemaah haji gelombang pertama akan diberangkatkan dari Tanah Air menuju Madinah pada 12-23 Mei 2024. Jamaah Ibadah Haji 2024 yang akan berangkat harus mempersiapkan kondisi objektif dan cukup bagi keluarga yang ditinggalkan. Orang yang tidak mampu meninggalkan bekal bagi keluarga yang ditinggalkan termasuk pada kategori tidak mampu berangkat haji. Selain itu, Jamaah Ibadah Haji 2024 persiapan yang tak kalah pentingnya adalah kelengkapan administratif, seperti paspor dan dokumen-dokumen hajinya. Berangkat haji harus legal. Demikian pula mendapatkan suntik meningitis untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan

Bekal untuk menunaikan Ibadah Haji 2024, antara lain materi, seperti keuangan, obat-obatan bagi yang sakit, serta konsumsi khusus yang dianggap cocok bagi jamaah. Di samping itu, bekal berupa pengetahuan manasik haji juga penting. Jangan sampai orang yang berangkat haji sudah mengeluarkan biaya dan ongkos sekian banyak, tetapi pulang ke Tanah Air hajinya ternyata tidak sah.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *